Sudin Nakertrans Jakpus akan Gelar Pelatihan Mengemudi Mobil
access_time Rabu, 28 Februari 2018 14:35 WIB
remove_red_eye 2049
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : Rio Sandiputra
Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Jakarta Pusat akan membuka pelatihan mengemudi mobil khusus bagi warga di wilayahnya pada April mendatang. Peserta yang lulus pelatihan bisa langsung mendapatkan surat izin mengemudi (SIM) A.
Pelatihan dimulai bulan April, dengan 13 kali pertemuan. Satu minggu itu ada dua kali pertemuan
"Pelatihan dimulai bulan April, dengan 13 kali pertemuan. Satu minggu itu ada dua kali pertemuan," ujar Didik Supardi, Kepala Sudin Nakertrans Jakarta Pusat, Kamis (28/2).
Menurut Didik, untuk kuota peserta yakni 500 orang, yang dibagi menjadi lima angkatan. Pelatihan ini menggunakan dana APBD 2018
.41 Tempat Sampah Pilah Disebar di Kawasan Danau Sunter"Pelatihan ini untuk mengurangi angka pengangguran di Jakarta Pusat. Peserta pelatihan dipastikan belum bisa menyetir," tandasnya.